Aura Kasih Nyontek Gaya Busana Kim Kardashian?

loading...
Aura Kasih Nyontek Gaya Busana Kim Kardashian? - Selat banyak beredar kabar Aura Kasih pacaran dengan Glenn Fedly, akhirnya keduanya berani tampil bersama di hadapan publik, dan berani menunjukkan kemesraan sebagai sepasang kekasih. Hal ini tampak ketika keduanya bergandengan mesra ketika hadir di acara Indonesian Movie Awards 2015 silam.

Sebelumnya Glenn Fredly dan Aura Kasih memilih bungkam bila ditanya oleh media. Disetiap acara mereka selalu tampil tidak saling kenal dan selalu menghindar dari awak media. Namun pada acara Indonesian Movie Awards 2015 semuanya sudah berubah keduanya baik Glenn maupun Aura tampak sebagai sepasang kekasih yang romantis.

Di acara tersebut, Aura tampil dalam balutan busana lace berwarna hitam yang memamerkan bagian perutnya. Rambutnya ditata ke atas dan ia memoles bibirnya dengan lipstik merah. Sementara itu, Glenn tampil serba hitam. Pelantun 'Januari' itu mengenakan kupluk, kaus, jas, celana, dan sepatu berwarna hitam.

Aura Kasih Nyontek Gaya Busana Kim Kardashian?

Gaya Aura dan Glenn tersebut banyak menarik perhatian. Selain karena kemesraan yang mereka perlihatkan, penampilan keduanya juga dinilai sangat mirip dengan gaya pasangan Kim Kardashian dan Kanye West.

Di pesta Festival Film Cannes yang dihelat P Diddy pada Mei 2012 silam, Kim tampak memakai busana jaring-jaring berwarna hitam karya Emilio Pucci. Lewat busananya tersebut, ibu satu anak itu juga memperlihatkan sedikit bagian perutnya.

Penampilan Kanye saat itu nampak santai. Ia tampil dengan balutan kaus, jaket, celana, dan sepatu serba hitam. Mirip dengan penampilan Glenn malam itu. Dilihat dari penampilannya, Aura dan Glenn sepertinya sangat terinspirasi Kim dan Kanye ya!

Baca juga:
Wajah wanita ini kadaluwarsa setelah operasi plastik
Ibu paling muda sepanjang sejarah dunia
Jenis-jenis pelukan dan berbagai makna di dalamnya
Glenn dan Aura dengan penuh percaya diri pamerkan kemesraan di Indonesian Movie Awards 2015. Kala Aura sedang diwawancarai, lelaki berdarah Ambon ini dengan setia menunggunya. Ketika selesai, seperti sudah dipasang magnet, tangan keduanya langsung bertautan.

Para awak media pun langsung mengabadikan momen tersebut. Glenn dan Aura tak malu-malu dan kabur lagi dari jepretan kamera. Mereka bahkan menebar senyum.

Meski telah jelas terlihat kemesraan yang mereka berdua tunjukkan, namun Glenn dan Aura masih tak mau berkomentar mengenai hubungan mereka. "Sorry, ya, kami buru-buru," kata Glenn yang langsung meninggalkan wartawan saat menuju mobilnya di acara Indonesian Movie Awards 2015, Balai Sarbini, Jakarta Selatan.
loading...

0 Response to "Aura Kasih Nyontek Gaya Busana Kim Kardashian?"

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungannya, silahkan tinggalkan tanggapan anda.