Desa Unik Ditengah Kawah Gunung Berapi Bernama Aogashima

loading...
Desa Unik Di tengah Kawah Gunung Berapi Bernama Aogashima- Tidak banyak orang yang mengetahui di Jepang terdapat sebuah desa yang terletak di tengah kawah gunung berapi yang masih aktif.

Pulau Aogashima adalah pulau kecil yang memiliki gunung api aktif di Laut Filipina. Pulau kecil ini masuk dalam wilayah kekuasaan Jepang. Banyak hal indah yang ada di pulau ini, mulai dari kondisi alam yang masih hijau hingga suatu desa unik yang ada di Pulau Aogashima. Yah desa kecil yang ada di Pulau Aogashima dijuluki sebagai desa paling berbahaya di dunia.

Desa Aogashima

Coba bayangkan saja, di atas pulau terpencil serta terdapat gunung api aktif di dalamnya, Sebuah desa dengan total penduduk 170 orang ini tetap berdiri hingga kini. Penduduk yang ada di Desa Aogashima tidak merasa takut akan bencana dan hal-hal yang tak terduga seperti gunung meletus dan lainnya. Malah sebelumnya pada tahun 1780 gunung api terdapat di pulau ini pernah meletus dan menewaskan 327 penduduk yang tinggal disana. Mau tak mau pulau unik tersebut harus di kosongkan dan yang selamat harus meninggalkan desa tersebut.

Tetapi setelah 50 tahun berlalu, masyarakat yang selamat dari kejadian meletusnya gunung Aogashima malah datang kembali ke pulau Aogashima. Mereka tidak mengindahkan status bahaya ketika harus tinggal di desa yang terdapat gunung apinya, Mereka tetap ingin tinggal disana. Aogashima bisa di ibaratkan Gunung Krakatau yang ada di Indonesia.

Secara letak geografis, Aogashima berada sekitar 358 kilometer dari bagian selatan ibu kota Tokyo. Saking jauhnya juga sulitnya jalur akses ke pulau tersebut, Aogashima disebut juga sebagai pulau paling terpencil yang berada di kepulauan Izu, Jepang.

Meskipun sangat terpencil juga berbahaya, kondisi alam di Aogashima masih sangat asri juga hijau. Ke elokan alamnya masih terjaga. Letusan gunung api yang dulu terjadi telah menjadikan tanah di pulau ini menjadi subur dan bagus untuk bercocok tanam. Penduduk yang tinggal disana mayoritas bermata pencaharian sebagai petani. Mungkin itu asalan-nya kenapa Desa Aogashima tidak ingin ditinggalkan oleh masyarakatnya.


Kini nama Aogashima jadi salah satu tempat destinasi wisata jepang yang wajib dikunjungi. Nah buat Anda yang ingin berkunjung ke sana, dan juga penasaran bagaimana rasanya menjadi wisatawan yang hidup di sebuah desa di tengah gunung api di pulau Aogashima. Terlebih dulu Anda harus mengunjungi Hachijojima dari Bandara Haneda.

Sesampainya di Hachijojima, Anda dapat memilih antara naik transportasi feri dari pelabuhan atau jalur cepat dengan naik helikopter. Namun untuk menambah rasa penasaran Anda lebih baik datang ke sana dengan naik transportasi feri.

Baca Juga:
Intip Mewahnya Kapal Silver Whisper
Danau Unik Di Berisi Aspal
Suku Paling Terisolasi Di Amazon
Untuk transportasi Helikopter beroperasi setiap hari, sedangkan untuk kapal feri beroperasi hanya pada hari Senin, Selasa, Kamis, dan Jumat. Nah buat yang penasaran ayo berkunjung ke desa Aogashima?

Nih, beberapa foto Keindahan Desa Aogashimma biar anda makin ingin berkunjung kesana ^_^

Desa Aogashima

Desa Aogashima

Desa Aogashima

Desa Aogashima

Terimakasih sudah membaca, Desa Unik Ditengah Kawah Gunung Berapi Bernama Aogashima Share sama teman kamu juga ya...^_^
loading...

0 Response to "Desa Unik Ditengah Kawah Gunung Berapi Bernama Aogashima"

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungannya, silahkan tinggalkan tanggapan anda.