6 Hal Yang Bikin Kamu Terganggu Saat Bermain Game Pokemon Go

loading...
 Hal Yang Bikin Kamu Terganggu Saat Bermain Game Pokemon Go - Game Pokemon Go menjadi sebuah game fenomenal yang banyak dimainkan oleh semua orang di penjuru dunia. Bahkan orang orang banyak lupa waktu saat berkeliling berburu pokemon. Tetapi terkadang dikala asyik-asyiknya bermain pokemon go, selalu ada saja yang mengganggu keseruan anda. Hal tersebut bisa jadi dari masalah koneksi internet anda ataupun dari perangkat smartphone yang anda gunakan.

Dan berikut ini adalah 6 Hal Yang Bikin Kamu Terganggu Saat Bermain Game Pokemon Go yang sering dijumpai oleh sejumlah pemain Pokemon GO. Mari simak ulasan lengkapnya.

6 Hal Yang Bikin Kamu Terganggu Saat Bermain Game Pokemon Go

1.Tidak ada Interaksi Sosial Dalam Game


Tidak ada interaksi sosial dalam game juga merupakan hal yang cukup mengganggu dan menjengkelkan dalam game Pokemon GO. Hal ini karena pada dasarnya memang manusia yang merupakan mahkluk sosial butuh yang namanya komunikasi. Selain itu, jika bisa melakukan chat dengan teman sesama pemain Pokemon GO, hal ini tentu saka membuat para pemain tersebut dapat saling bertukar pikiran ataupun saling memberi informasi. Namun hal ini tidak ditemukan di game Pokemon GO.

2.Dukungan Perangkat


Yang selanjutnya adalah dukungan perangkat. Pokemon Go kompatibel dengan iOS dan perangkat Android. Namun, di iOS Pokemon GO ternyata tidak berjalan pada iPod Touch meskipun secara teknis kompatibel. Namun di Android, mengingat banyaknya perangkat ada juga beberapa tidak kompatibel. Hal ini terjadi bisa saja karena masalah perangkat itu sendiri, seperti kurangnya RAM dan masalah lainnya. Pokemon Go juga belum kompatibel dengan Android N.

3.Tutorial yang Buruk


Untuk pemula, tutorial tentunya menjadi hal yang sangat anda butuhkan. Karena dengan bantuan dari tutorial tersebut, anda menjadi lebih mungkin untuk menguasai permainan. Namun hal ini akan terasa sangat menjengkelkan ketika tutorial tersebut termasuk dalam kategori buruk. Jika demikian, anda tentunya akan bingung harus mengambil langkah apa. Oleh karena itu tutorial yang lengkap dan jelas sangat diharapkan oleh semua pemula yang baru saja mencoba bermain Pokemon GO.

4.Battle yang Sangat Sederhana


Battle yang sangat sederhana juga kerap kali membuat para pemain Pokemon GO geram. Hal ini dikarenakan banyak pemain yang menginginkan pertempuran yang lebih seru dan memacu semangat lebih tinggi. Pada dasarnya pemain hanya dituntut untuk melakukan tap untuk menyerang, tekan dan tahan untuk serangan khusus, serta swipe untuk menghindar. Tentu saja hal ini kurang mengasyikan untuk para pemain yang terbiasa melakukan battle yang lebih seru.

5.Distorsi Audio


Yang berikutnya adalah distorsi audio. Hal yang merupakan masalah audio ini sebenarnya sudah resmi terdaftar resmi di website Niantic Labs. Dan kabar gembiranya adalah masalah ini akan segera diperbaiki dalam update mendatang. Dalam beberapa situasi suara maupun musik dari Pokemon Go akan terdengar rusak dan delay. Hal ini sering terjadi saat audio didengarkan melalui perangkat audio bluetooth. Saat ini sembari menunggu pembaruan yang akan diluncurkan, anda dapat mengatasi masalah audio ini dengan menggunakan headphone 3.5 mm.

6.Masalah Saat Battle di Gym


Hal yang mengganggu yang pertama adalah masalah saat battle di Gym. Dan masalah yang sering terjadi ada dua, yang pertama yaitu bos lawan yang tidak bisa mati, padahal darahnya sudah nol dan sudah anda kalahkan. Untuk mengatasinya adalah anda harus restart aplikasi. Yang kedua adalah setelah memenangkan pertempuran, jika tidak segera memasukkan Pokemon anda, maka orang lain yang datang, bisa saja mengklaim Gym anda. Tentu saja hal ini menjadi hal yang sangat menjengkelkan.

Demikianlah beberapa hal yang menggangu dan bisa membuat anda jengkel saat asyik bermain pokemon go. Beberapa hal diatas juga menjadi hal yang diharapkan oleh para pemain menjadi suatu pembaruan dalam game tersebut nantinya. Share sama teman kamu juga ya...^_^
loading...

0 Response to "6 Hal Yang Bikin Kamu Terganggu Saat Bermain Game Pokemon Go"

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungannya, silahkan tinggalkan tanggapan anda.