Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak

loading...
Bagi para pemilik bentuk wajah kotak kerap kali mengalami kesulitan dalam memilih Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak yang tepat. Setiap orang memang memiliki bentuk wajah yang tidak sama. Ada yang memiliki wajah lonjong, bulat dan ada juga yang memiliki bentuk wajah kotak/persegi. Yang memang biasanya cukup sulit untuk menentukan potongan gaya rambut yang tepat untuk wajah kotak.

Dan hal ini sering membuat orang yang memiliki bentuk wajah kotak menjadi tidak percaya diri. Namun jangan jadikan keadaan itu menghambat anda para pemilik wajah kotak untuk bisa tampil cantik. Sebenarnya anda hanya perlu menentukan potongan gaya rambu yang sesuai, dan penampilan anda pun menjadi sangat mempesona.

Di bawah ini kami telah berhasil mengumpulkan beberapa inspirasi gaya rambut untuk wajah berbentuk kotak. Yuk, langsung saja kita simak dibawah ini.

1.Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak: Rambut Long Bob

Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak: Rambut Long Bob

Gaya rambut yang pertama adalah gaya Long Bob. Namun potongan model rambut ini sedikit berbeda dengan yang biasanya. Jika pada umumnya potongan bob adalah gaya rambut pendek, namun kali ini potongan bob ini lebih panjang. Rambut yang terjadi disisi kanan dan kiri memberikan kesan langsing pada pipi. Gaya rambut ini pernah di pakai oleh artis Olivia Wilde yang memiliki bentuk wajah kotak. Jika anda menggunakannya tentu anda pun akan semakin terlihat cantik.

2.Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak: Bob Pendek

Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak: Bob Pendek

Gaya rambut yang selanjutnya merupakan gaya model rambut bob pendek yang mana pada bagian belakang lebih pendek dari bagian depan. Rambut ini identik dengan gaya yang simple. Karena gaya rambut ini tidak membutuhkan waktu lama dalam penataannya. Dengan mengaplikasikan gaya rambut ini maka rahang anda akan terlihat lebih proprosional. Gaya rambut ini juga digunakan oleh Keira Knightley.

3.Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak: Rambut Belah Tengah

Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak: Rambut Belah Tengah

Kebanyakan orang lebih memilih untuk melakukan belan rambut pada bagian samping atau pinggir. Namun bagi anda yang memiliki wajah kotak justru akan terlihat lebih cocok dengan menggunakan model rambut belah tengah.

Gaya ini dapat menghasilkan kesan bulat pada wajah anda dan menghaluskan garisnya. Dengan menggunakan gaya rambut ini, anda bisa menyamarkan bentuk wajah kotak anda.

4.Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak: Rambut Layer

Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak: Rambut Layer

Gaya rambut untuk wajah kotak yang selanjutnya adalah Gaya rambut layer. Seorang penata rambut profesional pernah menangani Claira Danes yatiu wanita yang memiliki bentuk wajah kotak. Dirinya mengungkapkan dia membiarkan  rambut jatuh tepat di samping wajah yang dapat menghaluskan garis yang kuat. Ini berarti wajah kotak tidak harus selalu disembunyikan dibalik rambut. Justru sebaliknya anda harus membuat layer yang berpotongan dengan dagu anda. Dengan demikian anda akan tampil semakin cantik dan mempesona.

5.Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak: Pixie cut

Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak: Pixie cut

Dan yang terakhir adalah gaya rambut Pixie. Gaya rambut ini pendek dan bahkan sangat pendek, hingga menyerupai potongan gaya rambut pria ini juga digunakan oleh penyanyi Myley Cyrus. Saat membentuk rambut seperti ini, berikan tataan spikey yang berat pada bagian atas, maka bentuk wajah anda akan terkesan panjang dan proposional.
loading...

0 Response to "Gaya Rambut Untuk Wajah Kotak"

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungannya, silahkan tinggalkan tanggapan anda.