Ayam-Ayam Paling Aneh dan Unik di Dunia

loading...
Ayam-Ayam Paling Aneh dan Unik di Dunia - Beginilah penampakan ayam-ayam paling unik, aneh, bahkan lucu versi saya, itu karena para ayam ini memiliki bentuk dan karakter tersendiri yang membuatnya unik dari ayam pada umumnya.

Ayam merupakan hewan yang sudah tidak asing lagi untuk dipelihara. Ayam dipelihara bukanlah untuk dijadikan hewan kesayangan, tetapi untuk di manfaatkan daging dan telurnya. Hal itu karena ayam menjadi sumber protein yang baik dan mudah bagi tubuh kita. Maka dari itu tak heran bila banyak orang yang gemar memakan daging ayam.

Selain untuk dimanfaatkan daging dan telurnya, ternyata ada juga jenis-jenis ayam tertentu yang di pelihara karena keunikannya. Yap, seperti yang sudah kita ketahui, belakangan ini banyak sekali orang yang memelihara ayam ayam unik, yang memiliki harga fantastis bahkan bisa mencapai puluhan juta.

Beberapa orang memang menganggap sebagian jenis ayam sebagai spesies eksotis hingga layak dihargai hingga jutaan rupiah. Namun ayam yang menjadi incaran para pecinta unggas adalah jenis ayam yang berasal dari ras khusus dan tergolong langka. Salah satunya adalah ayam-ayam unik dan langka berikut.

Ayam Tanpa Bulu

 

Ayam Tanpa Bulu

Dilansir Amusing Planet, ayam tanpa bulu ini merupakan spesies hasil persilangan yang dikreasikan oleh Avigdor Cahaner, ilmuwan asal Israel. Ayam telanjang merupakan perpaduan antara ayam broiler dan ras featherless neck (leher tanpa bulu.)

Ide di balik pengembangan ayam telanjang adalah 'menciptakan' ayam yang lebih efisien untuk dibudidayakan di negara-negara beriklim hangat. Selain itu ayam ini bisa meningkatkan efisiensi di tempat-tempat penyembelihan karena tidak memerlukan waktu untuk pencabutan bulu.

Sayangnya ayam telanjang jantan juga kesulitan untuk kawin karena mereka tidak bisa mengepakkan sayapnya untuk menjaga keseimbangan. Sementara ayam telanjang betina lebih rentan terhadap parasit, penyakit kulit, serangan nyamuk, perubahan suhu, dan sengatan matahari karena tidak memiliki bulu yang juga berfungsi sebagai pelindung tubuh.

Ayam Silkie (Ayam dengan Bulu Lebat)

 

Ayam Silkie (Ayam dengan Bulu Lebat)

Silkies adalah sejenis unggas yang indah, tertutup bulu bulu, yang katanya bulunya halus seperti kain sutra, keunikan dari ayam silkie ini selain bulunya yang halus,Kulit mereka adalah warna gelap kebiruan, dagingnya yang berwarna gelap pekat dan tulang dan beberapa organ internal yang gelap pekat.

Meskipun di dunia Barat ayam Silkie yang dijual terutama untuk hewan hias,tapi di negara-negara seperti Cina mereka dianggap makanan super dan berharga sangat mahal.karena ayam Silkie biasanya bagus untuk obat dan telah dipercaya dari dulu sejak abad ketujuh atau kedelapan.

Perempuan Cina mengkonsumsi setelah mereka telah melahirkan untuk mendapatkan dorongan energi, tapi itu juga dikatakan memiliki efek positif pada yin, darah, paru-paru dan perut. Daging Silkie jarang dipanggang. Untuk mengambil keuntungan penuh dari sifat kuratif, Cina terutama menggunakannya untuk membuat kaldu dicampur dengan ginseng.

Ayam Onagadori (Ayam Ekor Panjang)

 

Ayam Onagadori (Ayam Ekor Panjang)

Onagadori merupakan ayam yang unik memiliki ekor panjang yang bisa mencapai 10M. Tidak heran banyak yang menyukai Ayam Onagadori ini di jepang, dan bahkan kaisar jepang pun tertarik sama hewan yang satu ini bahkan juga memeliharanya.

Ayam Onagadori ini mempunyai arti yaitu Unggas paling terhormat, gelar ini merupakan gelar tertinggi yang diberikan terhadap seekor ayam di jepang. Karena ayam ini termasuk ayam unik maka pemerintah jepangpun menjaga dan melestarikannya dan juga memasukannya sebagai unggas yang dilindungi.

Dalam literatur jepang tidak ada laporan terperinci mengenai asal usul dari jenis unggas yang bergelar onagadori ini. masyarakat jepang percaya bahwa bagaimanapun jenis ini terjadi karena hasil mutasi dari peternakan SHOKOKU pada periode Edo (1600-1868) .

Bahkan berdasarkan sejarah lisan menceritakan bahwa Pangeran yang menguasai wilayah Yamanouchi di prefektur kochi yang berada di semenanjung selatan shikoku ini memiliki pelindung kepala dan tombak dari bala tentaranya yang dihiasi dengan bulu bulu ayam yang panjang untuk acara acara khusus dalam rangka menghormati kaisar Teno. Ada kemungkinan asal mula dari ayam onagadori ini berasal dari sebuah peternakan di Shokoku

Ayam Cemani: Ayam Serba Hitam

 

Ayam Cemani: Ayam Serba Hitam

Ayam asli Indonesia ini terkenal karena seluruh bagian tubuhnya berwarna hitam. Tak hanya bulu dan kulitnya yang hitam, mata, jeroan, dan tulangnya pun berwarna kehitaman. Bahkan darah ayam cemani berwarna sangat gelap, tak seperti ayam pada umumnya.

Ayam ini pernah diekspor ke Eropa pada tahun 1998 dan dikaitkan dengan Black Chicken Swedia. Ayam cemani merupakan hewan endimik Indonesia. Ayam cemani mampu menarik perhatian para penggemar ayam dari luar negeri. Bahkan seorang peternak asal Amerika Serikat, banyak menerima pesanan untuk ayam ini.

Keistimewaannya terletak pada warna tubuhnya yang serba hitam. Bukan hanya bagian luarnya saja yang diselimuti warna hitam pekat, organ tubuh, kuku, serta dagingnya pun berwarna hitam legam, bahkan lingkar matanya pun hitam. Keunikan tersebut yang membuat harganya melambung sangat mahal. Di Amerika Serikat, dijual seharga Rp 28 juta, sedangkan di Indonesia, harganya bisa mencapai Rp 40 juta.

Sayangnya ayam asli asal Indonesia ini sudah hampir punah. Meski demikian masih ada kelompok tani di Kedu yang mengembang-biakkan dan memeliharanya. Unggas yang lidahnya juga hitam ini, dipercaya penduduk setempat memiliki kekuatas magis. Tidak heran, di Jawa Tengah, ayam ini digunakan sebagai sesajen dalam sejumlah ritual.


Ayam Dong Tao: Ayam Dengan Kaki Besar

 

Ayam Dong Tao: Ayam Dengan Kaki Besar

Unggas-unggas bertampang sangar ini merupakan ayam ras Dong Tao. Asalnya dari Distrik Khoai Chau, dekat kota Hanoi, Vietnam. Ayam jenis ini tergolong langka. Dulunya cuma dikembangbiakkan khusus untuk kebutuhan konsumsi keluarga kerajaan. Tapi sekarang disajikan di restoran-restoran mewah yang pelanggannya kaum berduit. Dan seekor ayam Dong Tao hidup bisa dihargai sampai 16 juta Rupiah.

Ayam ini memang memiliki badan yang besar dan sehat, dengan cakar serupa kaki naga dengan warna kemerahan. Dilaporkan Amusing Planet, seekor ayam Dong Tao jantan saja bisa mencapai berat sampai 6 kilogram.

Tapi yang bikin ayam ini berharga sangat mahal justru pengembangbiakannya yang tergolong sulit. Ayam Dong Tao sangat sensitif terhadap perubahan cuaca. Jumlah telur yang dihasilkan betinanya pun jauh lebih sedikit daripada ayam biasa.

Sementara kaki ayam Dong Tao yang sangat besar menjadikan proses pengeraman sulit. Agar tak banyak anak ayam yang mati terinjak, pengeramannya harus dibantu oleh manusia.

Nah itulah kawan sekilas tentang informasi ayam-ayam paling unik dan langka di dunia. Karenanya ayam-ayam diatas tidak serta merta digunakan sebagai bahan pokok makanan dapur, namun lebih banyak digunakan sebagai hewan peliharaan.

Demikianlah, Ayam-Ayam Paling Aneh dan Unik di Dunia. Nah, bagaimana tertarik untuk memelihara hewan diatas ???
loading...

0 Response to "Ayam-Ayam Paling Aneh dan Unik di Dunia"

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungannya, silahkan tinggalkan tanggapan anda.