Trik Mengatasi Joystick Controller Tidak Terbaca di PES PC

loading...
Pro Evolution Soccer alias PES selain dapat dimainkan dengan keybord di PC bisa juga dimainkan menggunakan stick controller (Joystick), stick PS maupun jenis kontroler lain seperti gamepad Xbox. Game ini tergolong game kelas menengah, walau begitu game PES masih bisa dimainkan di perangkat komputer notabene memiliki spesifikasi di bawalah level minimal game tersebut.

Trik Mengatasi Joystick Controller Tidak Terbaca di PES PC


Sebenarnya cara setting stick PES baik, 2013, 2014,2015, 2016, 2017 maupun 2018 nanti sama saja. Tetapi juga masalah yang sering terjadi ketika menghubungkan stik ke pc adalah tidak terbaca, padahal kamu sudah melakukan semua setting dengan benar.

Cara Mengatasi Stik Controller Tidak Terbaca di Game PES PC


Bila kamu sudah memastikan stik atau konektor yang kamu gunakan masih berfungsi dengan baik, maka error yang mengakibatkan stik controller tidak terbaca di game Pro Evolution Soccer ini adalah karena memang settingannya yang masih keliru.

Bila kamu menggunakan 2 stik (Twin Stick USB) untuk bermain PES maka cara mengaturnya adalah Controller 1 untuk stik 1 dan Controller 2 untuk stik 2. Meskipun di masing-masing opsi Controller di menu Settings ada 2 opsi Joystick namun yang perlu kamu setting adalah satu Joystick tiap controller. Nah, untuk cara memperbaiki stick PES yang tidak terbaca coba periksa settingan stik kamu apakah sudah sama dengan dengan cara dibawah ini:

Cara Setting Twin Stick USB:


  1. Buka Settings di folder gamenya pilih tab Controller
  2. (Player 1) pilih Controller1 dan Twin USB Joystick yang pertama kemudian atur tombol dan simpan
  3. (Player 1) pilih Controller 2 dan Twin USB Joystick yang kedua kemudian atur tombol dan simpan
  4. Selesai

Lebih jelasnya coba kamu perhatikan tutorial di bawah ini yang saya contohkan dengan game PES 2017 menggunakan stik PS2 yang saya koneksikan menggunakan connector USB, cara ini berlaku untuk semua seri PES.

  • Pertama masuk ke folder game PES 2017, misal di C –> Program Files –> Pro Evolution Soccer 2017
  • Selanjutnya buka Settings
  • Pilih tab Controller, kemudian perhatikan step selanjutnya

Setting Stik 1 (Player 1)


Kita mulai dengan setting Stik 1 terlebih dahulu, pilih Controller 1 dan Twin USB Joystick yang paling atas.
Setting tombol dengan cara klik tombol di layar komputer kemudian baru klik tombol yang sama di stiknya, atur semua tombol dan jika sudah selesai klik Ok.

Setting Stik 2 (Player 2)


Kemudian Stik 2, pilih Controller 2 dan Twin USB Joystick yang paling bawah.
Setting tombol dengan cara yang sama seperti sebelumnya yakni klik tombol di layar komputer kemudian baru klik tombol yang sama di stiknya, atur semua tombol dan jika sudah selesai klik Ok

Seharusnya konfigurasi stik seperti diatas , stik sudah bisa terbaca di game PES, Bila cara diatas masih tidak berhasil silahkan di cek dulu apakah stik pes maupun stick usb yang kamu gunakan masih baik atau sudah rusak. Semoga bermanfaat.
loading...

0 Response to "Trik Mengatasi Joystick Controller Tidak Terbaca di PES PC"

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungannya, silahkan tinggalkan tanggapan anda.